Labels

Sabtu, November 29, 2008

Jangan Biarkan Orang Lain Bekerja Lebih Baik Dari Kita


Apakah orang sukses itu? Orang sukses adalah orang yang bekerja lebih baik dari yang lain. Karena itu, bila seseorang ingin sukses jangan biarkan orang lain tsb bekerja lebih baik dari kita.

Nasehat seperti ini ditafsirkan oleh sebagian orang dengan sederhana, yaitu jika ada orang bekerja lebih baik dari kita, kita usahakan dia tidak bekerja dengan tidak baik. Misalnya, dengan membohongi atau membuat seseorang celaka, sehingga tidak bisa melakukan pekerjaan dengan baik lagi.

Penafsiran di atas, adalah hal yang salah, tidak terpuji dan mungkin bisa melawan hukum. Orang yang ingin sukses tidak pernah berfikir, kesuksesannya didapat dengan cara “menjegal” pesaingnya.

Jadi, menafsirkan ungkapan di atas adalah: Jangan biarkan diri kita sendiri bekerja di bawah kemampuan orang. Bekerjalah lebih baik lagi, bahkan lebih baik dari orang yang terbaik yang kita kenal. Jika ini tercapai, baru kita bisa dianggap sukses.

Banyak contoh untuk menjelaskan hal di atas. Para pemain sepak bola terkenal sekarang adalah orang yang selalu ingin bekerja –dalam hal ini- bermain bola lebih baik dari siapapun. Cara yang dipilih untuk mencapai itu adalah dengan berlatih, berlatih, dan berlatih.

Porsi latihan yang diambil harus lebih banyak dari pesaing, agar kita bisa menjadi lebih baik dari orang lain. Karena Pratice Make Perfect.

Cara berfikir seperti ini juga berlaku di bidang lain, di luar olahraga, termasuk di bidang musik, pekerjaan sehari2, dan bisnis. Jadi jadikan semua pekerjaan itu menjadi sangat baik. Jangan menunda2 dan jangan takut salah.

Ingat! Tujuan bisnis adalah mencari untung, bukan mencetak lawan atau mencari musuh. Semuanya bertujuan untuk suatu keutungan semata. Tentu yang berasal dari cara yang baik dan halal. Oke, ingat itu semua.

Usahakan kemampuan kamu bisa dimanfaatkan dengan baik, dan lihat judul di atas, “jangan biarkan orang lain bekerja lebih baik dari kita.” Coba ingat selalu kata-kata itu, dan pasti kamu akan merasa terus terpacu untuk berusaha lebih baik lagi, menuju pencapaian yang maksimal. (FRONTLINERS EDISI 15)




0 komentar: