Ada yang hobi makan permen karet gak? Kayaknya makanan seperti ini sering kita konsumsi kalau sedang bosan. Banyak juga orang yang menganggap makanan yang satu ini obat stress. Bahkan, para pelatih sepakbola dan pemain basket pun senang ngunyah permen karet.
Permen karet dapat mengurangi risiko cavities pada gigi, membantu menurunkan berat badan, sekaligus meredakan stres ampuh banget memutihkan gigi. Apalagi dengan rasa permen karet sekarang yang beraneka ragam dan rasa mint yang menyegarkan mulut.
Bahkan, kebanyakan para pemain basket dunia pun senang mengunyah permen karet. Contohnya saja michael jordan, saat bertanding dia kelihatan asyik mengunyah permen karet. Katanya sih, kalau dia ngunyah permen karet akan meningkatkan kosentrasinya dalam bertanding.
Selain xylitol pada permen karet yang mampu mengurangi pembentukkan caviteles pada gigi. Saat mengunyah permen karet pun, mulut kita terbukti akan memproduksi kelenjar air ludah lebih banyak dan mampu untuk menetralisir asam akibat makanan yang merusak gigi.
Seorang psikolog asal inggris menyebutkan orang yang terbiasa mengunyah permen karet akan memiliki ingatan yang lebih kuat sebanyak 25%. Proses tsb juga berkaitan dengan kerja jantung dan pembuluh darah lebih cepat ke otak.
Selain itu, permen karet juga ada yang dilengkapi dengan multivitamin. Contohnya, permen karet olympus sport’s new active. Kandungan multivitamin didalamnya adalah thlamin (B1), niacin (B3), pantotenic acid (B5), dan pyridoxine (B6). Multivitamin tsb mampu membantu metabolisme dalam tubuh.
Ada juga permen karet yang mampu membantu proses penurunan berat badan. Permen karet tsb adalah slimsteady chewing gum. Permen karet ini mengandung vitamin B12 yang mampu menstabilkan tingkat gula dalam darah.
Nah, dibanding merokok mending juga kan kalau kamu mengunyah permen karet. Tapi, betapapun bermanfaatnya permen karet kita tetap dianjurkan untuk tidak terlalu sering mengonsumsinya. (P’mails Edisi 136 tahun III)
0 komentar:
Posting Komentar